Free Apple TM ani Cursors at www.totallyfreecursors.com
Husnul Dian Nita: April 2013

Senin, 01 April 2013

Teori Organisasi Umum 2


 ANALISIS PENDAPATAN NASIONAL UNTUK PEREKONOMIAN

Soal Essay!

1. Penghitungan Tingkat Pendapatan Ekuilibrium

·         Diketahui :
a)   Fungsi konsumsi per tahun : C = 0,75 Y + 20 m rp
b)   Besarnya investasi per tahun :  I = 40 m rp

·         Ditanyakan :
a)    Hitunglah besarnya pendapatan nasional ekuilibrium
b)   Hitunglah besarnya konsumsi ekuilibrium
c)   Hitunglah besarnya tabungan ekuilibrium

·         Jawab :
a)   Besarnya pendapatan nasional ekuilibrium :
      Y = 1/(1 – 0,75) (20 + 40)   = 4 (60) = 240 m rp/th
b)   Besarnya konsumsi ekuilibrium :
            C = 0,75 Y + 20
            C = 0,75 (240) + 20 = 200 m rp/th
c)   Besarnya tabungan ekuilibrium :
            S = Y – C
            S = 240  - 200 = 40 m rp/th

2. Penghitungan Angka Pengganda

·         Diketahui :
a) Fungsi konsumsi tahunan : C = 0,75 Y + 20 m rupiah
b) Pada periode ke-1 besarnya investasi per tahun 40  m rupiah
c) Pada periode ke-2 besarnya investasi per tahun 80 m rupiah

·         Ditanyakan :
 Dengan menggunakan angka pengganda hitunglah besarnya pendapatan nasional ekuilibrium pada periode ke-2!

·         Jawab :
- Besarnya angka pengganda investasi :
            ki = 1/(1 – c) = 1/(1 – 0,75) = 4
- Besarnya perubahan investasi :
            DI = I2 – I1 = 80 – 40 = + 40
- Pendapatan nasional ekuilibrium pada periode ke-1 :
            Y = 1/(1 – c) (a + I) = 1/(1 – 0,75) (20 + 40) = 240
- Pendapatan nasional ekuilibrium pada periode ke-2 :
            Y2 = Y1 + DY = Y1 + kiDI = 240 + 4(40) = 400



Teori Organisasi Umum 2


ANALISIS PENDAPATAN NASIONAL UNTUK PEREKONOMIAN

Soal Pilihan Ganda!
1. Pendapatan nasional akan mencapai ekuilibrium apabila dipenuhi syarat 

A. S = 1                                  C. S = 3
B. S = 2                                  D. S = 4

2. Berikut ini rumus persamaan angka pengganda investasi adalah

              A. 1/1-c (a + I + DI)             C. 1/1-c .DY
              B. DY/DI                              D. Y + DY

Teori Organisasi Umum 2


 ANALISIS PENDAPATAN NASIONAL UNTUK PEREKONOMIAN
 Pendapatan Nasional Ekuilibrium
            Pendapatan nasional ekuilibrium ialah tingkat pendapatan nasional di mana tidak ada kekuatan ekonomi yang mempunyai tendensi untuk mengubahnya.  Pendapatan nasional akan mencapai ekuilibrium apabila dipenuhi syarat :       S = I
            Ada dua cara untuk menemukan rumusan untuk menghitung tingkat pendapatan nasional ekuilibrium.  Kedua cara tersebut adalah :

         Cara Pertama :
Y = C + I
C = a + cY            maka
Y = a + cY + I
Y – cY    = a + I (1 – c) Y = a + I     
Y' = 1/1 - c (a + I)


Cara Kedua :
 Dengan menggunakan persamaan S = I maka akan diperoleh hasil yang sama :

S = I
Y – C = I
Y – (a + cY) = I
Y – a – cY = I
Y – cY = a + I
(1 – c) Y = a + I 
Y’ =  1/1 - c (a + I)


Dari kedua cara tersebut di atas, disimpulkan bahwa pendapatan nasional akan mencapai ekuilibrium pada tingkat pendapatan nasional setinggi :
Y’ = 1/1 - c (a + I)